|
image via |
Sengaja aku pilih lokasi De Hair Laser Mall Of Indonesia agar bisa barengan dengan jam ngegym Glow dan Max juga. Setelah Glow dan Max masuk di Rockstar Gym, aku langsung pergi menuju De Hair Laser yang berada di sekitar lobby 6 Mall Of Indonesia.
Aku disambut ramah oleh mba bagian resepsionis yang berada di reception desk. Kemudian setelah mengisi data diri dan pertanyaan tentang seputar alergi dan masalah kesehatan lainnya. Data ini diperlukan agar dapat mengantisipasi si customer boleh atau tidak untuk melakukan treatment laser. Dan aku bisa melanjutkan melakukan treatment laser yippie.
Di dalam ruangan laser yang didominasi warna Ungu sesuai dengan warna logonya. Purple color is my favorite one. Ruangannya bersih, rapi dan nyaman.
Setelah mengganti pakaian dengan baju berupa kemben berwarna putih dengan list Putih, mba Therapistnya mempersilahkan aku untuk berbaring di tempat tidur yang telah disediakan. Its time to relax and enjoy! Berikut adalah step by step treatment laser under arm di De-Hair Laser Hair Removal :
Step 1
Dimulai dengan mencukur seluruh bulu ketiak. Kemudian dibersihkan dengan menggunakan wet tissue.
Step 2
Dioleskan secara merata gel USG pada bagian ketiak, berasa dingin di kulit.
Step 3
Treatment laser dimulai kurang lebih 10 menit. Rasanya nggak sakit, nggak ada rasa seperti digigit semut atau cekit – cekit. Nyaman banget. Hanya saja kalau ada sedikit rasa panas, kita bisa info ke mba Therapistnya. Nanti si mba Therapist meratakan gelnya lagi dan treatment bisa dilanjutkan.
Step 4
Ketiak dibersihkan dengan menggunakan tissue lagi. And done.
Setelah melakukan treatment dianjurkan untuk tidak berenang dan berjemur di bawah sinar matahari dalam waktu 2 x 24 jam.
Bulu ketiak yang sudah dilaser, diklaim akan tumbuh lagi dan beberapa akan rontok dengan sendirinya secara permanen. Frekuensi treatment yang diperlukan adalah berbeda – beda untuk setiap orang untuk mendapatkan kulit ketiak yang bebas bulu. Karena setiap orang memiliki hormon yang berbeda pula. Nanti aku update lagi ya apakah ada dan berapa banyak bulu yang rontok permanen.
So far aku lebih suka treatment laser ini dibandingkan dengan metode IPL. Lebih nyaman karena nggak sakit. Interested to try?
OVERALL
De Hair Laser Treatment – Under Arms Treatment
Harga : Rp. 990.000
Lokasi :
– De-Hair Laser Hair Removal Gandaria City
Level 2 #247C Jl. Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama, Jl. Sultan Iskandar Muda
(021) 29236446.
Open until 10:00 PM
– De-Hair Laser Hair Removal Mall of Indonesia
Rukan Italian Walk Blok L No. 17 Kelapa Gading Square Raya, Kelapa Gading, Jl. Boulevard Barat.
(021) 29364945.
Open until 7:00 PM
Service 9
Ambience 7
Fasilitas 7.5
Value 7
Rating 8/10
MORE INFO:
www.de-hair.com
Instagram : @dehair_laser
Twitter : @dehair_jakarta